Berita Dan Peristiwa ,Politik Dana Mbojo

Selasa, 19 Maret 2024

IDP Dampingi LPB Maju di Pilgub NTB: Kader Partai Sebut, Itu Bisa Saja Terjadi



INFO DANA MBOJO - Bupati Bima Hj Indah Damayanti Putri, S.E digadang maju di Pemilihan Gubernur NTB sebagai calon wakil gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) yang akan mendampingi Lalu Pathul Bahri (LPB). Diketahui, IDP merupakan Bupati Bima dua periode, dirinya menjabat pada periode pertama tahun 2014-2019, kemudian pada periode kedua tahun 2019-2024. Pada Pemilihan Gubernur NTB mendatang, IDP digadang akan bergandeng dengan Bupati Lombok Tengah Lalu Pathul Bahri (LPB), hal itu diungkapkan langsung oleh kader partai Golkar Dafullah, ,"Ini bisa terjadi sesuai dengan rekomendasi partai Golkar," bebernya Dafullah selaku wakil sekertaris Partai Golkar Bidang Organisasi dan Keanggotaan Minggu 17 Maret 2024.

Baca Juga : 

Dafullah mengatakan, kader Partai Golkar merupakan kader yang taat terhadap perintah. Apalagi, di tingkat survei elektabilitas itu juga memumpuni, semua bisa terjadi dengan hitungan yang matang, baik secara partai maupun elektoral.

Meski begitu, Partai Golkar juga telah mendapatkan 10 kursi di legislatif, tentunya itu semakin membuka peluang partai Pohon beringin mengusung kader sendiri mau Cagub maupun Wagub sesuai dengan rekomendasi partai.

Sebelumnya, ia tak menepik permintaan untuk IDP tampil sebagai calon Wakil Gubernur NTB, bahkan katanya, IDP sangat besar bergandengan dengan Suhaeli, Lalu Pathul Bahri kemudian yang lainnya pada Pemilihan Gubernur NTB.

"IDP sekarang lagi fokus mengantarkan Muhammad Putera Feriyandi sebagai calon Bupati Bima. Dan tidak menutup kemungkinan Umi Dinda maju sebagai Cagub," jelasnya.***

0 comments:

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More